Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bapak Pramuka Indonesia

Praja Muda Karana adalah kepanjangan Pramuka yang berarti “Rakyat Muda Yang Suka Berkarya” Sejak kapan istilah pramuka ini muncul di Indonesia? Dan siapa yang pertama kali mencetuskan gerakan pramuka yang selalu diperingati pada tanggal 14 agustus ini?

Jika berbicara tentang sejarah pramuka, pasti kita akan langsung ingat dengan nama Robert Baden-Powell. Dia adalah seorang perwira militer inggris yang sampai saat ini dijuluki sebagai bapak pramuka dunia. Setelah pelatihan bertahan hidup yang sukses atas eksperimental dari Baden-Powell, gerakan ini terkenal sampai penjuru dunia, termasuk di Indonesia.

Bapak Pramuka Indonesia

sri-sultan-hamengkubuwono-IX
Sri Sultan Hamengkubuwono IX - Bapak Pramuka Indonesia

Arti Praja Muda Karana pertama kali dicetuskan oleh Sri Sultan Hamengkubuono IX, yang lahir pada 12 april 1912 di Yogyakarta. Selain Sri Sultan, tokoh-tokoh lain yang berperan penting dalam gerakan kepanduan ini adalah Ir. Soekarno, Prijono, Aziz Saleh, serta Mochamad Achadi. 

Untuk mengingat dedikasi dan keseriusan Sri Sultan Hamengkubuwono IX dalam membentuk gerakan pramuka di Indonesia, maka setiap tanggal 12 april diperingati sebagai hari Bapak Pramuka Indonesia. Tanggal ini dipilih sesuai dengan tanggal lahir Sri Sultan Hamengkubuwono IX.

Si Sultan memulai sekolah di Hollands Inlandse School (HIS) di Jogjakarta. Sekolah ini setara dengan sekolah dasar jika diartikan di jaman sekarang. Sedangkan untuk sekolah menengah pertama, beliau melanjutkan di Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO) yang berada di Semarang.

Tak hanya sekolah sampai SMP, Sri Sultan melanjutkan sekolah setara SMA di Algemeene Middelbare School (AMS) di Bandung, lalu melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi di Universitas Leiden, Belanda. 

bapak-pramuka-indonesia-bersama-presiden-soekarno

Pelopor Kegiatan Pramuka Indonesia

Sejaak tahun 1961 sampai 1974, Sri Sultan Hamengkubuwono menjabat sebagai Ketua Kwartir Nasional, yaitu satuan organisasi yang mengelola gerakan pramuka nasional. Beliau juga menjadi pelopor egiatan pramuka pada perkemahan Satya Dharma pada tahun 1964.

Perkemahan pertama Pramuka Nasional diadakan pada tahun 1968 dengan nama kegiatan Wirakarya. Pada saat itu, terciptalah Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka yang sampai saat ini menjadi pedoman Pramuka di Indonesia.

Karena dedikasi beliau pada gerakan pramuka di Indonesia, Boy Scouts of America menghadiahkan penghargaan Silver World Award, pada tahun 1972. 

penghargaan-silver-world-award-untuk-bapak-pramuka-indonesia

Selain itu, Sri Sultan Hamengkubuwono IX juga mendapatkan sebutan Pandu Agung sebab beliau menjadi sosok yang mencerminkan seorang panutan dan guru bagi pramuka Indonesia.

Sri Sultan tutup usia pada 2 oktober 1988 di usia 76 tahun dan dimakamkan di pemakaman para sultan Mataram di Imogiri, Bantul, Jogjakarta.

Semangat beliau sebagai Bapak Pramuka Indonesia wajib kita teladani bersama, demi kemajuan anak muda seluruh Indonesia, agar menjadi anak muda yang suka berkarya.   

Wiwid Kurniawan, S.Ag.
Wiwid Kurniawan, S.Ag. Belajar Filsafat sejak tahun 2008 dan aktif bertutur tentang filosofi agama Buddha di Jawa Tengah. Menyelesaikan studi S1 jurusan Kepanditaan di STABN Raden Wijaya

Posting Komentar untuk "Bapak Pramuka Indonesia"